cover
Contact Name
Sudjiwanati
Contact Email
sudjiwanati@yahoo.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalpsikovidya1@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
PSIKOVIDYA
ISSN : 08538050     EISSN : 25026925     DOI : -
Core Subject : Humanities,
PSIKOVIDYA adalah jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang. Psikovidya terbit dua kali setahun dengan P-ISSN: 0853-8050, E-ISSN: 2502-6925. Psikovidya merupakan publikasi ilmiah resmi yang menerbitkan tulisan hasil penelitian yang mencakup berbagai bidang keilmuan dalam psikologi. Bidang publikasi Psikovidya terkait dengan Psikologi pendidikan, Psikologi sosial, Psikologi klinis, Psikologi industri dan organisasi, psikologi komunitas, psikologi positif, psikologi kepribadian, Psikologi Kesehatan, Psikoterapi, psikologi perkembangan, psikologi eksperimen, dan Psikologi Budaya .
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 23 No 1 (2019)" : 7 Documents clear
PERSONALITY TO RESILIENCE: A SYSTEMATIC REVIEW Dewi Sri Mustikasari
PSIKOVIDYA Vol 23 No 1 (2019)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (264.693 KB) | DOI: 10.37303/psikovidya.v23i1.125

Abstract

Resiliensi merupakan sebuah kemampuan seseorang untuk beradaptasi dan bertahan, serta tetap teguh dalam kondisi yang sulit. Resiliensi dapat memberikan dampak yang baik yaitu menurunkan kecemasan dan membuat hidup menjadi lebih bahagia. Resiliensi dipengaruhi oleh faktor personality yang melekat pada diri seseorang. Personality menjadi sebuah faktor proteksi dalam perkembangan resiliensi itu sendiri. Personality diukur menggunakan Big Five Personality Model. Faktor-faktor penyusun kepribadian model ini yaitu extraversion, neuroticism, openess, agreeableness, dan conscientiousness. Review ini bertujuan untuk untuk memberikan gambaran mengenai hubungan personality dan resiliensi dari 10 jurnal yang dipublikasikan dalam jurnal international mulai tahun 2014-2018.Kata kunci: kepribadian; resiliensi
RESILIENSI PADA KELUARGA YANG MEMPUNYAI ANAK DISABILITAS: REVIEW Esti Widya Rahayu
PSIKOVIDYA Vol 23 No 1 (2019)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (294.743 KB) | DOI: 10.37303/psikovidya.v23i1.126

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk melakukan review terhadap penelitian tentang karakteristik resiliensi pada keluarga yang mempunyai anak disabilitas yang meliputi tinjauan terhadap latar belakang keluarga, berbagai jenis disabilitas, dan rancangan penelitian. 11 hasil penelitian, digunakan untuk me-review dengan publikasi jurnal internasional antara tahun 2015-2018. Karakteristik subjek penelitian tidak hanya berasal dari keluarga inti, namun bibi, kakek, nenek yang memiliki anak disabilitas dengan berbagai kriteria seperti disabilitas intelektual, autis (ASD), down syndrome, dan anak dengan kriteria disabilitas lain. Hasil dari review, menunjukkan bahwa resiliensi berperan sebagai faktor pelindung keluarga dalam beradaptasi dan menghadapi anak disabilitas pada kehidupan sehari-hari. Penelitian dilakukan di berbagai negara seperti India, Amerika, Korea untuk mengukur resiliensi pada keluarga. Metode yang sering digunakan dalam penelitian ini ialah survey, komparatif, dan yang lain menggunakan wawancara. Pembahasan mengenai hasil review, berimplikasi bagi penelitian selanjutnya yang dapat dilakukan di Indonesia.Kata Kunci: review; resiliency in family; maternal; paternal; children disability
REVIEW LITERATUR : ADULT LIFE SATISFACTION Fitria Erma Megawati
PSIKOVIDYA Vol 23 No 1 (2019)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (256.587 KB) | DOI: 10.37303/psikovidya.v23i1.127

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk melakukan review terhadap penelitian tentang kepuasan hidup pada orang dewasa. Prosedur review dilakukan pada sebelas hasil penelitian yang telah diterbitkan dalam jurnal internasional antara tahun 2014 hingga 2018. Hasil review menunjukan bahwa kepuasan hidup atau life satisfaction orang dewasa memiliki pengaruh positif pada religiusitas, yang dapat diartikan bawah mereka dapat merasa rasa puas dalam dirinya ketika melakukan kewajiban sesuai agama yang dianut. Selain itu, orang dewasa yang mampu meyelesaikan permasalahannya dan mengetahui kebutuhan diri maka dapat mencapai kepuasan hidup. Melalui kesimpulan dari hasil review, penulis memberikan rekomendasi untuk penelitian selanjutnya, khususnya penelitian di Indonesia yang memiliki keberagaman budaya dan kepercayaan agama.Kata kunci: kepuasan hidup, dewasa
HUBUNGAN ANTARA GAYA HIDUP DAN KONSEP DIRI DENGAN INTERAKSI SOSIAL PADA REMAJA Minggus Salvinus Masela
PSIKOVIDYA Vol 23 No 1 (2019)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (262.087 KB) | DOI: 10.37303/psikovidya.v23i1.128

Abstract

Perkembangan interaksi sosial yang baik dengan semua orang berkaitan dengan gaya hidup dan konsep diri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keterkaitan antara gaya hidup dan konsep diri dengan interaksi sosial. Subyek penelitian ini adalah 95 siswa IPA-IPS kelas I dan II SMA Taman Harapan Malang. Data penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan skala gaya hidup, skala konsep diri dan skala interaksi sosial yang disusun oleh peneliti. Hipotesis dianalisa dengan program SPSS 21. Hasilnya menunjukkan bahwa gaya hidup dan konsep diri berkorelasi secara signifikan dengan interaksi sosial di mana nilai F sebesar 17, 695 pada nilai p sebesar 0,000 (p < 0,01). Koefisien determinasi sebesar 0,278, sehingga hal ini berarti kedua variabel bebas (gaya hidup dan konsep diri) memberikan sumbangan efektif secara bersama-sama sebesar 27, 8% kepada variabel terikat (interaksi sosial). Prosentase determinasi menunjukkan bahwa konsep diri lebih memberikan sumbangan efektif (0,251%) daripada gaya hidup sebesar (0,17%). Kata Kunci: Interaksi Sosial, Gaya Hidup, Konsep Diri
RELIGIUSITAS DENGAN KEPERCAYAAN DIRI PADA PENDERITA SKOLIOSIS DI MASYARAKAT SKOLIOSIS INDONESIA Isna Asyri Syahrina; Dona Herlinda Efendi; Harry Theozard Fikri
PSIKOVIDYA Vol 23 No 1 (2019)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (272.659 KB) | DOI: 10.37303/psikovidya.v23i1.129

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara religiusitas dengan kepercayaan diri pada penderita skoliosis di Masyarakat Skoliosis Indonesia. Variabel independen dalam penelitian ini adalah religiusitas dan variabel dependen adalah kepercayaan diri. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala religiusitas dan skala kepercayaan diri. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah penderita skoliosis anggota group line di Masyarakat Skoliosis Indonesia yang berjumlah 72 orang. Uji validitas dan reliabilitas teknik Alpha Cronbach. Koefisien validitas pada skala religiusitas bergerak dari rix=0,311 sampai rix=0,736, sedangkan koefisien reliabilitas sebesar 0,943. Sementara itu koefisien validitas pada skala kepercayaan diri bergerak dari rix=0,310 sampai dengan rix=0,731, sedangkan koefisien reliabilitas sebesar 0,927. Uji hipotesis menggunakan teknik korelasi Product Moment Pearson. Hasil analisis data menunjukkan koefisien korelasi rxy=0,681 dengan taraf signifikan p= 0,000. Artinya terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara religiusitas dengan kepercayaan diri pada penderita skoliosis di Masyarakat Skoliosis IndonesiaKata Kunci : Religiusitas, Kepercayaan diri, Skoliosis
KESIAPAN ANAK MASUK SEKOLAH DASAR DITINJAU DARI TINGKAT INTELIGENSI DAN JENIS KELAMIN Andia Kusuma Damayanti; Rachmawati Rachmawati
PSIKOVIDYA Vol 23 No 1 (2019)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (398.219 KB) | DOI: 10.37303/psikovidya.v23i1.130

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji hipotesa perbedaan kesiapan anak masuk sekolah dasar ditinjau dari tingkat inteligensi dan jenis kelamin.Subjek penelitian siswa TK Al – Jabbar dan TKIT Robbani di Malang sejumlah 76 dengan metode purposive random sampling. Kesiapan bersekolah menggunakan Nijmeegse Schoolbekwaamheids Test (NST), tingkat inteligensi dengan tes kecerdasan yaitu WISC (Wechler Intelegence Scale for Children) serta Jenis Kelamin diambil dari data siswa.Hasil olah statistik dari data penelitian menunjukkan nilai chi-square Hitung 58,106 > chi-square Tabel 5,991,bahwa ada perbedaan rata-rata kesiapan anak masuk sekolah dasar ditinjau dari tingkat kecerdasan dan jenis kelamin.Data penelitian ini dianalisis dengan teknik teknik uji Friedman Test. Kata kunci : NST; WISC; Tingkat Kecerdasan, Jenis Kelamin
Tim Editor dan Daftar Isi Editor Psikovidya
PSIKOVIDYA Vol 23 No 1 (2019)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (63.684 KB)

Abstract

Tim Editor dan Daftar Isi

Page 1 of 1 | Total Record : 7